Inilah Manfaat Yang Akan Anda Dapat Jika Sudah Mengasuransikan Mobil Anda!

Inilah Manfaat Yang Akan Anda Dapat Jika Sudah Mengasuransikan Mobil Anda!


Mobil merupakan salah satu kendaraan yang paling banyak dipakai untuk bepergian. Penggunaan mobil pribadi juga sudah sangat banyak dilakukan oleh masyarakat. Banyaknya mobil dan kendaraan lain di jalan inilah yang membuat jalanan semakin rawan akan kecelakaan. Jika kita tidak hati-hati dalam berkendara, resiko kecelakaan yang menimpa kita akan semakin besar dan akan membahayakan pengguna jalan lainnya.

Setiap orang pasti pernah mengalami kecelakaan di jalan, baik itu di jalan besar ataupun kecil. Kecelakaan yang kita alami juga terbagi menjadi dua, yaitu kecelakaan besar dan kecelakaan kecil. Saat kecelakaan, yang sudah pasti mengalami kerusakan pertama kali adalah kendaraan kita. Kendaraan besar, seperti mobil memang sangat rawan mengalami kerusakan, entah itu lecet, tergores, penyok, dan sebagainya. Jika sudah begini, mau tidak mau kita harus mengeluarkan biaya lebih untuk memperbaiki kerusakan mobil ini. Namun, hal ini tidak akan terjadi jika anda memasang asuransi pada mobil anda.

Apa manfaat asuransi? Mengapa kita harus memakai asuransi pada mobil kita? Manfaat yang akan anda dapat jika memakaikan asuransi pada mobil anda adalah sebagai berikut.

Memberi Jaminan Perlindungan

Asuransi pada mobil dapat memberikan jaminan perlindungan bagi pemilik mobil terhadap kerugian akibat kejadian yang menimpa pemilik mobil, seperti kerusakan mobil akibat tabrakan, kehilangan akibat dicuri, tergores mobil lain, penyok, dan lain-lain.

Semua Biaya Kerusakan Ditanggung Pihak Asuransi

Pada saat terjadi mobil mengalami kerusakan, mau tidak mau kita harus mengeluarkan biaya lebih untuk memperbaiki kerusakan mobil tersebut. Berbeda lagi jika anda telah memakai asuransi mobil Garda Oto. Dengan adanya asuransi pada mobil anda, maka seluruh biaya kerusakan pada mobil anda akan ditanggung oleh perusahaan asuransi. Dompet anda tetap aman dan mobil pun dapat diperbaiki.

Menanggung Biaya Kerusakan Kendaraan Lain Yang Anda Rugikan

Terkadang, kecelakaan terjadi akibat kelalaian diri kita, sehingga kita tidak fokus dan akhirnya menabrak pengendara lainnya. Jika ada kerusakan pada kendaraan mereka, mau tidak mau anda harus membayar ganti rugi yang ditimbulkan akibat kesalahan anda sendiri. Namun, jika anda memakai asuransi pada mobil anda, anda tidak perlu mengeluarkan biaya ganti rugi. Selain menanggung kerusakan mobil anda, pihak asuransi juga akan menanggung segala kerusakan yang terjadi pada kendaraan dari pihak yang anda rugikan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *