Jika Lelah Mengemudi, Beristirahatlah!

Jika Lelah Mengemudi, Beristirahatlah!


Asuransi mobil Garda Oto Bandung menghimbau kepada pengemudi mobil agar tidak memaksakan diri untuk berkendara ketika tubuh terasa lelah. Mengetahui batas tubuh Anda dalam bekendara adalah cara bijak untuk meminimalisir hal-hal yang tidak diinginkan. Ketika tubuh terasa lelah atau konsentrasi mulai berkurang, segera menepi pada tempat aman dan beristirahatlah. Untuk itulah di setiap jalan tol selalu disediakan rest area.

Menepilah pada rest area. Istirahatkan tubuh Anda, atau Anda bisa minum kopi atau minum minuman lainya yang dapat menyegarkan tubuh Anda. Walaupun Anda terburu-buru sekalipun, sebaiknya tetap jangan memaksakan diri. Jika sampai terjadi resiko maka kerugian akan lebih besar. Tidak hanya waktu tapi juga biaya.

Asuransi mobil Garda Oto Bandung akan menanggung kerusakan pada mobil Anda jika Anda telah mengasuransikanya pada asuransi Garda Oto. Namun apabila Anda juga mengalami luka pada tubuh Anda tentu itu akan membutuhkan biaya pengobatan. Atau mungkin ada barang berharga di dalam mobil  yang tidak dilindungi asuransi, ketika kecelakaan terjadi bisa saja terjadi kerusakan bukan?

Mengemudi ketika Anda lelah cukup beresiko. Tidak hanya keselamatan Anda yang terancam tetapi juga keselamatan pengendara lain. Maka dari itu pemerintah sudah membuat peraturan yang tertuang dalam undang-undang (UU) Nomor 22 Tahun 2009 Pasal 90 ayat 2,3 dan 4 UU Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu lintas dan Angkutan Jalan. Peraturan itu mengatur batas waktu mengemudi, yaitu aktivitas mengemudi paling lama delapan jam dalam satu hari. Dan kedua, pengemudi wajib beristirahat minimal 30 menit sekali setelah menempuh perjalanan selama empat jam. Jadi, selalu ingat pesan dari asuransi mobil Garda Oto Bandung untuk jaga stamina saat mengemudi demi keselamatan bersama.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *